TribrataNewsJambi.com - Kepala Sekolah SMK PGRI 2 Talang Bakung yang bernama Muhri (55) telah dilaporkan oleh seorang warga karena melakukan penganiayaan.
Kabid Humas Polda Jambi Akbp Kuswahyudi Tresnadi mengatakan Kepala Sekolah SMK PGRI 2 Talang Bakung telah dilaporkan oleh Eka Shafri (30) warga Lorong Kenanga, Kelurahan Talang Bakung dengan tindak pidana penganiayaan.
Peristiwa tindak pidana penganiayaan ini berlangsung di Sekolah SMK PGRI 2 Talang Bakung pada hari Jum'at (8/1) sekitar pukul 11:45 wib.
Kejadian bermula ketika terlapor yang merupakan Kepala Sekolah di Tkp tidak terima karena Pelapor (Eka Shafri) melintasi lapangan bulu tangkis yang berada di SMK PGRI 2 dengan menggunakan mobil Pelapor, Terlapor yang emosi kemudian mencekik Pelapor.
Atas kejadian tersebut Eka Shafri melaporkan tindakan Kepala Sekolah SMK PGRI 2 Bapak Muhri ke Polsek Jambi Selatan.(LA.ERSHI)