Tribratanewsjambi.com – Senin, 6 Pebruari 2017 sekira pukul 07.00 wib bertempat di Lapangan Upacara SMPN 21 Muaro Jambi di Desa Kedotan Kec.Sekernan Kab.Muaro Jambi KBO Sat Binmas Polres Muaro Jambi menjadi pembina Upacara bendera.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kades Kedotan Murtadon, Kepala Sekolah Taufik Spd, Bhabinkamtibmas Desa Kedotan Bripka Zainal Abidin, Dewan Guru dan Staf serta diikuti Siswa dan Siswi SMPN 21 Muaro Jambi berjumlah 115 orang.
KBO Sat Binmas Polres Muaro Jambi Iptu Anwar Gumay dalam kesempatan Upacara bendera ini menyampaikan tentang Bahaya penyalahgunaan Narkoba, Tawuran antar pelajar dan tertib dalam berlalu lintas.
Kapolres Muaro jambi AKBP Desi Kusuma Siregar S.I.K., M.Si melalui Kasat Binmas Polres Muaro Jambi AKP Erwandi membenarkan KBO Sat Binmas menjadi Pembina Upacara di Sekolah, diharapkan dengan kegiatan ini para pelajar memahami apa yang telah disampaikan sehingga nantinya menjadi pelopor dalam pemberantasan Narkoba dan tertib dalam berlalu lintas baik di Sekolah Maupun lingkungannya, ujar Kasat Binmas.
(Joko Humas Polda Jambi)