Tribratanewsjambi.com - Rabu 03/07 Kanit Binmas Polsek Rimbo Ulu Polres Tebo Aiptu Sunaryo didampingi oleh Basium Polsek Rimbo Ulu Briptu Dodi Firdaus melaksanakan kegiatan Binluh di SMK N 8 Tebo. Kegiatan ini dimulai dari pukul 08.00 Wib s/d 10.00 Wib.
Dalam kegiatanya Kanit Binmas Polsek Rimbo Ulu Aiptu Sunaryo memberikan materi Binluh tentang Kedisiplinan Berlalu Lintas, Kenakalan Remaja dan Bahaya Narkoba. Hal ini sangat perlu dilakukan mengingat belakangan ini marak sekali Kenakalan Remaja dan penyalahgunaan Narkoba dari kalangan Pelajar"ujar Kanit Binmas.
Dalam binluhnya Kanit Binmas sangat menekan kan kepada para siswa tentang bahaya Penyalahgunaan Narkoba dan Pergaulan Bebas, "terutama kepada kalian para siswa/wi karena kalian lah para penerus bangsa, generasi pengganti kami, kami mengaharapkan agar kalian dapat menjaga nama keluarg, menjaga Uniform kalian dan juga menjaga nama bangsa ini terutama menjaga diri kalian dari penyalahgunaan Narkoba dan pengaulan bebas yang saat ini semakin marak",ujar Kanit Binmas.
Dalam kegiatan ini di selingi sesi tanya jawab, dan para siswa/wi sangat antusian mengikutinya.
Kepala Sekolah SMK N 8 bapak Mulyadi mengucapkan rasa terima kasihnya kepada pihak Kepolisian yang telah memberikan materi, hal ini dapat menambah wawasan kepada para siswa/wi kami",ujarnya.
Kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar dan para siswa/wi mengikuti hingga selesai.(Ds/inddtt)
Next
Satlantas Polres Tanjab Timur evaluasi kinerja dalam pelayanan prima kepada masyarakat Previous
Polda Jambi amankan beberapa satwa liar yang telah di offset
Satlantas Polres Tanjab Timur evaluasi kinerja dalam pelayanan prima kepada masyarakat Previous
Polda Jambi amankan beberapa satwa liar yang telah di offset