Tribratanewsjambi.com - Polsek Tebo Ulu, Pada hari Rabu O9 November 2016 sekira pukul 23.20 personil polsek tebo ulu, anggota jaga shift A Brigadir Taufik Tirtana melaksanakan Patroli Ke Bank BRI yang berada di pasar Pulau Temiang.
Patroli merupakan kegiatan preventif yang berupa pencegahan terjadinya tindak kejahatan. Bank BRI merupakan salah satu obvit yang ada di kecamatan tebo ulu.
Brigadir Taufik Tirtana dalam kegiatan patrolinya menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada petugas jaga malam Bank BRI selain itu Brigadir Taufik Tirtana juga berpesan kepada petugas jaga malam Bank BRI untuk tetap waspada dan melaporkan dengan cepat kepada pihak kepolisian khususnya polsek tebo ulu apa bila terjadi hal hal yang mencurigakan.
Petugas Jaga malam sangat antusias dengan kehadiran polisi yang melaksanakan Patroli. Ia juga mengatakan dengan adanya polisi dapat menghadirkan rasa aman.
(Joko Humas Polda Jambi)




