Tribratanewsjambi.com - Bertempat di Balai Desa Suka Damai,Selasa (04/10/2016) pukul 14.00 wib sampai 17.00 wib Bhabinkamtibmas Desa Suka Damai Kecamatan Mestong Muaro Jambi Aiptu Maryono menghadiri Mediasi Penyelesaian Masalah sengketa perbatasan kebun karet warga Rt.03 desa Suka Damai kecamatan Mestong Muaro Jambi.
Hadir dalam kegiatan ini Kepala Desa Suka Damai dan Perangkat serta kedua warga yang berselisih.
Bhabinkamtibmas Suka Damai pada kesempatan ini menghimbau dan mengupayakan agar masalah ini dapat diselesaikan secara kekeluargaan di balai Desa,kedua belah pihak sepakat berdamai,kemudian dilanjutkan ke Lokasi batas kebun yang di permasalahkan untuk pengecekan dan Pengukuran batas kebun keduanya sepakat,setelah itu dibuatkan surat perdamaian antara kedua belah pihak.Giat berjalan lancar dan tertib.
(LILIK ADHI HUMAS POLDA JAMBI)