Kabag Ops Polres Bungo memberikan pengarahan kepada Personel agar tetap siaga pada pelaksanaan piket jaga Mako dan piket jaga tahanan, agar melakukan tugas dengan tanggung jawab dan disiplin diri.
Kegiatan Apel serah terima piket fungsi rutin dilaksanakan setiap harinya sebagai bentuk komunikasi dari piket jaga lama kepada piket jaga baru untuk melaksanakan tugas selanjutnya. Apel serah terima ini juga sebagai fungsi pengawasan kehadiran personel yang akan melaksanakan tugas piket selanjutnya.(LAershi)




