Tribratanewsjambi.com – Bertempat di lapangan Upacara Kantor Camat Rimbo Ulu telah dilaksanakan kegiatan Apel bersama dalam rangka Kesiap Siagaan pengamanan Pilkada Kab. Tebo tahun 2017 se kecamatan Rimbo Ulu.
Dimana dalam pelaksanaan Apel tersebut, Camat Rimbo Ulu Ratno Suwandi, S.Pt, M.Si tampil sebagai Irup dan juga di hadiri oleh Kapolsek Rimbo Ulu AKP Bambang S beserta anggota, Danramil Rimbo Bujang Kapten CAJ Sugianto, seluruh SKPD, Kades Se Kecamatan Rimbo Ulu, Ketuq PPK/Panwascam beserta anggota dan peserta lainya dengan jumlah peserta kurang lebih 150 Personil.
Hal ini di benarkan oleh Humas Polsek Rimbo Ulu Brigpol Desrianto. "Dengan adanya upacara ini kita mengetahui sampai mana batas kesiapan dalam menghadapi Tahapan Pencoblosan dalam Pilkada 2017 Kab. Tebo ini yang tak lama lagi akan dilangsungkan. Dengan adanya ini kita dapat mengetahui baik hal-hal yang menjadi hambatan dalam persiapan baik di tingkat Desa maupun kecamatan," jelas Humas Polsek Rimbo Ulu.(Ds)