Tribratanewsjambi.com - Win-win solution merupakan tehnik komunikasi negosiasi yang menjadikan kedua belah pihak dalam posisi menang, Hal inilah yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sukamaju Polsek Geragai Polres Tanjung Jabung Timur dalam mendamaikan perselisihan.
Adalah Bripka Anang Djuniawan Bhabinkamtibmas Desa Sukamaju yang juga Dalang Wayang kulit itu berhasil mendamaikan perselisihan warganya sehingga terjalin kembali ikatan suami isteri antara Julia dan Ronaldo.
Mereka berdua sepakat tidak memperpanjang perselisihan ke kantor polisi setelah dinasehati oleh Bripka Anang Djuniawan dikediaman mereka di desa Sukamaju.
Kapolsek Geragai AKP M Akil SH membenarkan kegiatan yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Bripka Anang Djuniawan.
"Alhamdulillah mereka akhirnya sepakat untuk berdamai," ujar Kapolsek Geragai.
Next
« Prev Post Previous
Next Post »
« Prev Post Previous
Next Post »