Tribratanewsjambi.com
– Kasat Sabhara Polres Bungo saat memberi arahan dan memberi tindakan disiplin
kepada personil Sat Sabhara yang terlmbat melaksanakan Apel Pagi di Mapolres
Bungo, Selasa (31/01/2017).
Guna
memberikan efek jera terhadap anggota Polres Bungo yang melakukan pelanggaran
disiplin, Kasat Sabhara memberikan hukuman fisik kepada lima personil Sat Sabhara
yang terlambat Melaksanakan Apel Pagi. Tindakan ini berupa hukuman roll
dihalaman Mapolres Bungo disaksikan personil lain. Sebab kesalahan tersebut
bisa membuat hilangnya kedisiplinan dan rasa tanggung jawab akan pekerjaan.
Setelah tindakan disiplin diberikan pembinaan berupa nasehat bahwa pelanggaran
tersebut jangan sampai terulang kembali.
Kapolres Bungo
AKBP Asep Amar Permana membenarkan adanya tindakan disiplin yang diberikan
kepada Personil Sat Sabhara karena terlambat mengikuti Apel pagi. Tindakan
tersebut bukan untuk mendiskriminasikan para personil yang bertugas di Polres
Bungo, tetapi salah satu langkah untuk mendisiplinkan para personil, dan juga
sebagai contoh kepada personil lainnya.