Tribratanewsjambi.com – Kepala Kepolisian Sektor
Tanah Tumbuh Iptu Suryanto, sambangi warga saat melaksanakan kegiatan Silaturahmi
Kamtibmas terkait penyampain pesan-pesan Kamtibmas berkaitan dengan larangan
mengkonsumsi Miras (Minuman Keras/beralkohol) pada saat perayaan malam tahun
baru 2017 bertempat di salah satu pendopo yang berada di Dusun Batang Uleh, Kamis
(29/12/2016).
Berdasarkan hasil komunikasi tersebut, beberapa
tokoh masyarakat Dusun Batang Uleh setuju dan sepakat dan menindaklanjuti hal
tersebut bersama pihak Kepolisian Sektor Tanah Tumbuh.
Beberapa lokasi dan tempat warung minuman, akan dilakukan
penertiban jika ditemukan adanya Miras, pada saat razia berlangsung dan razia tersebut akan dipimpin
langsung oleh Iptu Suryanto bersama Camat dan perangkat Dusun.
Pada kesempatan tersebut, Iptu Suryanto turut memberikan
pemahaman positif berkaitan dengan antisipasi adanya Miras, khususnya pada saat pelaksanaan
pengamanan Operasi Lilin Siginjai 2016, di malam perayaan tahun baru 2017 wilayah
hukum Polsek Tanah Tumbuh.
Iptu Suryanto membenarkan jalin komunikasi
terhadap terciptanya mitra-mitra Kamtibmas, guna mengantisipasi terjadinya
ancaman dan gangguan kriminalitas, sebagai upaya tindak lanjut dalam pelaksanaan
tugas dan fungsi program prioritas Kepolisian.
Kepala Kepolisian Resort Bungo AKBP Asep Amar
permana, S.IK, MM saat dikonfirmasi mengatakan “Seluruh Kapolsek kondusifkan
kondisional Kamtibmas di masing-masing wilayah hukum Polsek jajaran dengan menciptakan hubungan Mitra Kamtibmas, pada
pelaksanaan Operasi Lilin Siginjai 2016, jelang pengamanan perayaan malam tahun
baru 2017 di wilayah hukum Polres Bungo”.