Tribratanewsjambi.com - Jumat (21/10) Seperti kebanyakan personil Bhabinkamtibmas lainnya dijajaran kesatuan Polres Tebo, Bhabinkamtibmas Brigadir Hotler Kristopel, S.Sos Polsek Rimbo Ilir terus meningkatkan kinerja diwilayah tugasnya.
Hal demikian dilakukan dengan cara berinovatif, salah satu cara yakni membuat suatu surat perjanjian kerja sama/MOU untuk bidang pendidikan terutama di SMK Budi Luhur Desa Sumber Agung, ini merupkan salah satu program kerja Polsek Rimbo Ilir terutama Unit Binmas Polsek sendiri yang berinovasi untuk menjalin kerja sama yakni, Bhabinkamtibmas melakukan giat gatur lalin.
Kapolsek Rimbo Ilir Iptu Kristian Susanto juga membenarkan saat dikonfirmasi, beliau membenarkan tentang adanya pembuatan perjanjian kerja sama/MOU antara Polsek Rimbo Ilir dengan lembaga pendidikan SMK Budi Luhur tersebut. Hal ini dilakukan demi terwujudnya peranan bhabinkamtibmas dan para siswa/i juga mengerti kehadiran seorang polisi itu benar-benar untuk harkamtibmas baik itu mencegah terjadinya kriminalitas dijalan raya maupun didalam lembaga pendidikan SMK Budi Luhur itu sendiri.
Bhabinkamtibmas Rimbo Ilir juga mengatakan, "pelayanan kepolisian itu yang dilakukan memanglah sangat sederhana seperti gatur lalin, karna hasilnya positif juga bagi pengendara lain yang melintasi didepan sekolah dan juga bagi para siswa/i itu sendiri.(Ds.ht)
(Joko Humas Polda Jambi)