Tribratanewsjambi.com - Sabtu 17 September 2016 sekira pukul 15.45 wib, bertempat di Lapangan sepak bola Bumi Masurai Bangko Kapolres Merangin AKBP MUNGGARAN KARTAYUGA,SIK menghadiri pertandingan sepak bola Liga Nusantara antara kesebelesan PS. Merangin berhadapan dengan kesebelasan PS. Tebo yang di pimpin oleh Wasit an. Ari Dwi Brata, S.Pd dari Tanjung Jabung Barat, 2 orang Asisten wasit / Lensmen an. M. Ali Imron dari Muaro Jambi, S.PdI dan Hendra Saputra, SH dari Tanjung jabung barat serta Wasit cadangan an. Rianto Valentino dari Kota Jambi dan Pengawas pertandingan Lukas Indrajaya dari Asprov PSSI Jambi.
Sebelum di laksanakan Kick off terlebih dahulu dilakukan tendangan bola pertama oleh Bupati Merangin Al Haris, S.Sos, MH sekaligus menghadiri pertandingan tersebut. Adapun pertandingan tersebut juga dihadiri oleh kapolres merangin AKBP MUNGGARAN KARTAYUGA, SIK, Para SKPD, Ketua PSSI Merangin, Ketua Koni Merangin, Para Ofifsial dari kedua kesebelasan, Panitia pelaksana pertandingan dan para pendukung dari kedua kesebelasan.
Adapun pertandingan di laksanakan dengan waktu normal 2 x 45 menit dan dalam pertandingan tersebut kesebelasan PS. Merangin vs kesebelasan PS. Tebo bermain imbang dengan skor 1 - 1. Selanjutnya rangkaian kegiatan pertandingan liga Nusantara selesai pukul 17.45 wib, berlangsung dengan aman, tertib dan kondusif serta dalam kegiatan tersebut di lakukan pengamanan baik secara terbuka maupun tertutup oleh Polres Merangin berjumlah 50 personel yang di pimpin oleh Kabag Ops Polres Merangin Kompol Purmadsono. (Jkn)
Next
« Prev Post Previous
Next Post »
« Prev Post Previous
Next Post »