Tribratanewsjambi.com - Polres Tanjabbar menerima sepeda motor jenis Trail Kawasaki KLX 150 cc dari Polda Jambi yang secara langsung diserahkan Kapolres kepada 6 Polsek dan Satbinmas Res Tanjabbar pada hari Kamis (19/2/1) di halaman Mapolres Tanjabbar.
Keenam sepeda motor ini akan digunakan oleh Polsek Jajaran sebagai sarana patroli di wilayah kecamatan antisipasi kriminalitas dan patroli Karhutla.
Dalam sambutannya, Kapolres Tanjabbar AKBP Agus Sumartono menyampaikan agar sepeda motor dinas ini dimanfaatkan dengan sebaik baiknya, dirawat dengan baik serta mendapat barokah dari Allah SWT.
Setelah penyerahan kunci dilanjutkan dengan penyiraman bunga sebagai wujud syukur dan untuk mendapat berkah.
"Saya mensyukuri Polres sudsh mendapat bantuan Sepeda Motor Trail dari Polda, karena kita tidak memiliki Trail," ungkap Agus.
Mudah-mudahan ke depan, ada penambahan lagi sehingga wilayah perbatasan yang susah dilalui dapat terjangkau.
Hadir dalam kegiatan Wakapolres Kompol Ilyan, Para Kabag, Kasat , Kapolsek, Perwira dan personel Polres Tanjab Barat.
Next
Bripka Nur Rohim hadiri Rakor Forum Kepala Desa Kec.Jaluko Muaro Jambi. Previous
Polres Tanjanbbar Gelar Perayaan Hari Pers Nasional di Aula Polres
Bripka Nur Rohim hadiri Rakor Forum Kepala Desa Kec.Jaluko Muaro Jambi. Previous
Polres Tanjanbbar Gelar Perayaan Hari Pers Nasional di Aula Polres