Aparat kepolisian senatiasa memperlihatkan bentuk kepeduliannya kepada sesama warga masyarakat,sebagai pengayom, pelindung dan pelayanan masyarakat dengan ikhlas.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Kamis (09/2/2017) sekira pukul 15.00 WIB, anggota bhabinkamtibmas Polsek Sungai Manau Bripka Ronandes dan Bripka Indri Yuwono membantu warga masyarakat membersihkan kebun karet milik ibu Jas di Desa Durian Betakuk.
Rasa kepedulian dan kebersamaan ini tidak hanya sekedar saja, tapi tulus dan ikhlas dalam hati membantu warga masyarakat.
Diharapkan dengan kebersamaan seperti ini terjalinnya hubungan yang baik antara Bhabinkamtibmas dengan warga Desa binaan, dan terciptanya kamtibmas yang aman dan kondusif.