Maraknya kasus kriminalitas dan menjamurnya peredaran narkoba di Kota Jambi menuntut Dit Sabhara Polda Jambi untuk mampu memerangi tindak kriminalitas dan peredaran narkoba.
Selain meningkatkan kemampuan SDM Personil Dit Sabhara Polda Jambi juga melatih satwa K9 untuk dapat membantu petugas dalam mengidentifikasi dan melacak keberadaan barang berbahaya seperti bahan peledak dan narkoba.
Team Satwa Polda Jambi Melaksanakan kegiatan pelatihan untuk satwa K9. Latihan yang diberikan berupa peningkatan mendeteksi (mencium) benda berbahaya seperti bahan peledak serta mendeteksi obat-obatan terlarang seperti narkoba dan narkotika.
Dir Sabhara Polda Jambi melalui Kanit Satwa Drh. Fitri Patmawati menyampaikan "dengan diadakannya pelatihan terhadap Satwa K9, diharapakan dapat membantu personil Dit Sabhara Polda Jambi dalam mendeteksi Bahan berbahaya seperti bahan peledak dan mendeteksi obat-obatan terlarang seperti narkotika dan narkoba".
Next
« Prev Post Previous
Next Post »
« Prev Post Previous
Next Post »



