Patroli Polsek Pelawan Singkut, Aipda Solehan, Bripka Sunaryo dan Brigadir Yosril pada hari Senin tanggal 5 Desember 2016 pukul 01.00 Wib, melaksanakan patroli antisipasi tindak pidana 3C dengan rute seputaran pasar Singkut pengecekan penjaga malam,dan lokasi objek vital ATM BNI Singkut.
Selanjutnya Patroli menyambangi pemuda yg begadang dilokasi 11 kelurahan sungai benteng menyampai pesan kamtibmas agar tetap menjaga keamanan lingkungan dan jangan main hakim sendiri bila menemukan hal yg mecurigakan.
Patroli dilanjutkan menyambangi kolam pemancingan yang buka di malam hari dan menyampaikan agar tetap waspada dan menambah kunci pengaman pada kendaraan roda dua dan menghubungi polsek pelawan singkut bila ada hal yg mencurigakan.
Kapolres Sarolangun AKBP BUDIMAN. B. P. SH. S.IK. MH melalui Kapolsek Pelawan Singkut AKP. Dodik Tri H. S. SH. S.IK saat dikonfirmasi membenarkan personilnya melaksanakan Patroli malam ke lokasi Obyek Vital dan menyambangi pemuda untuk menyampaikan pesan kamtibmas, pungkas Kapolsek.




