Tribratanewsjambi.com - Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kebugaran personel Dalmas (Pengendalian Masa) Sat Sabhara Polres Bungo. Kepala Kepolisian Resort Bungo AKBP Asep Amar Permana,S.IK, MM mewajibkan kepada personel Dalmas untuk giat dalam berolahraga. Hal ini terlihat saat Kapolres Bungo melaksanakan olahraga Fitness bersama seluruh personel Dalmas di ruang olah raga Barak Dalmas Asrama Polisi Polres Bungo, Jum'at (16/09/2016).
Latihan Fitness dilaksanakan setelah pelaksanaan apel pagi, perlunya dalam menjaga kondisi kesehatan terhadap personel Dalmas, diharapkan nantinya personel dalam pelaksanaan tugas tetap dalam kondisi bugar dan prima.
Disaat olahraga tersebut tampak hubungan keakraban dan kekerabatan yang dijalin oleh Kapolres Bungo dengan personel Dalmas, adanya semangat dan daya juang dalam mengangkat beban pada saat pelatihan tersebut membuat personel mengeluarkan keringat yang bercucuran untuk mendapatkan tubuh yang ideal dan kesehatan yang prima.
Kepala Kepolisian Resort Bungo AKBP Asep Amar Permana, S.IK, MM pada saat dikonfirmasi mengatakan " Kegiatan ini merupakan salah satu upaya kita dalam menguatkan Harkamtibmas pada poin ke 8 (delapan) Promoter Program Prioritas Kepolisian, Personel Dalmas kita berikan fasilitas perlengkapan dalam berolahraga fitnes agar kondisi kesehatan personel tetap terjaga dan pada saat pelaksanaan tugas pemeliharaan keamanan dan ketertiban dengan baik dan berintegritas".
Salah satu personel Dalmas mengatakan terima kasih kepada Bapak Kapolres Bungo yang memperhatikan kesehatan personelnya dan memberikan fasilitas olah raga dan menurut personel tersebut kegiatan ini sangat memberikan manfaat yang signifikan dalam pelaksanaan tugas nantinya. (Jkn)
Next
Kapolres Bungo melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas dan Jum'at Keliling di Dusun Manggis. Previous
Bhabinkamtibmas Polsek Tabir Ulu Bripka Tiro Nainggolan Beri Nasehat Kepada Pasangan Yang Akan Menikah
Kapolres Bungo melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas dan Jum'at Keliling di Dusun Manggis. Previous
Bhabinkamtibmas Polsek Tabir Ulu Bripka Tiro Nainggolan Beri Nasehat Kepada Pasangan Yang Akan Menikah